WAKTU-WAKTU
TERKABULNYA DOA
Saudara-saudaraku yang diberkahi Allah Jalla Jalaluh untuk mencapai sebuah
keinginan..adalah dengan memperbanyak DOA.
ادْعُونِي أَسْتَجِبْ لَكُمْ إِنَّ الَّذِينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِي سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ
“Berdoalah
kepadaKu, Aku akan kabulkan doa kalian. Sungguh orang-orang yang menyombongkan
diri karena enggan beribadah kepada-Ku, akan dimasukkan ke dalam neraka Jahannam
dalam keadaan hina dina” ~ QS 40 – Al Mu’min : 60 ~
Inilah momen saat-saat DOA terkabul:
1. Sepertiga malam terakhir;
Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam:
“Rabb kita turun
ke langit dunia pada sepertiga malam yang akhir pada setiap malamnya. Kemudian
berfirman: ‘Orang yang berdoa kepada-Ku akan Ku kabulkan, orang yang meminta
sesuatu kepada-Ku akan Kuberikan, orang yang meminta ampunan dari-Ku akan
Kuampuni‘” (HR. Bukhari no.1145, Muslim no. 758)
2. Ketika
berbuka puasa
Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam:
”Ada tiga doa
yang tidak tertolak. Doanya orang yang berpuasa ketika berbuka, doanya pemimpin
yang adil dan doanya orang yang terzhalimi” (HR. Tirmidzi no.2528, Ibnu Majah no.1752, Ibnu Hibban no.2405, dishahihkan
Al Albani di Shahih At Tirmidzi)
3. Ketika adzan
berkumandang
Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam
bersabda:
“Doa tidak
tertolak pada dua waktu, atau minimal kecil kemungkinan tertolaknya. Yaitu
ketika adzan berkumandang dan saat perang berkecamuk, ketika kedua kubu saling
menyerang” (HR. Abu Daud, 2540, Ibnu Hajar Al Asqalani
dalam Nata-ijul Afkar, 1/369, berkata: “Hasan Shahih”)
4. Antara adzan
dan iqamah
Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam:
“Doa di antara
adzan dan iqamah tidak tertolak” (HR. Tirmidzi, 212, ia berkata: “Hasan
Shahih”)
5. Ketika sedang
sujud dalam Shalat
Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam
bersabda:
“Seorang hamba
berada paling dekat dengan Rabb-nya ialah ketika ia sedang bersujud. Maka perbanyaklah
berdoa ketika itu” (HR. Muslim, no.482)
6. Hari Jumat
Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam
bersabda,
“Rasulullah
Shallallahu’alaihi Wasallam menyebutkan tentang hari Jumat kemudian
beliau bersabda: ‘Di dalamnya terdapat waktu. Jika seorang muslim berdoa ketika
itu, pasti diberikan apa yang ia minta’. Lalu beliau mengisyaratkan dengan
tangannya tentang sebentarnya waktu tersebut” (HR. Bukhari 935, Muslim 852 dari sahabat Abu Hurairah Radhiallahu’anhu)
7. Ketika turun
hujan
“Doa tidak
tertolak pada 2 waktu, yaitu ketika adzan berkumandang dan ketika hujan turun” (HR Al Hakim, 2534, dishahihkan Al Albani di Shahih Al Jami’, 3078)
Saudaraku,
Ikhtiar saja tidak cukup, untuk itu harus
disertai dengan DOA.
Maksimalkan ikhtiar sempurnakan dengan DOA.
Jazakumullahu khairan, barakallahu fiikum
No comments:
Post a Comment