Friday, July 14, 2017

APA BERBUAT BAIK ITU?

KAJIAN AL QUR’AN
APA BERBUAT BAIK ITU?
Pengajian Subuh Masjid At Taubah – Ustadz Abdullah Amin – Bekasi, Kamis, 13 Juli 2017
QS2 : 177; Kebajikan itu ialah:
1.   Beriman kepada Allah, hari kemudian, malaikat2, kitab2 nabi2
2.   Memberikan harta yang dicintai kepada kerabat, anak-anak yatim, orang-orang miskin, musafir (yang memerlukan pertolongan) dan orang-orang yang meminta-minta;
3.   Memerdekakan hamba sahaya,
4.   Mendirikan shalat, dan menunaikan zakat,
5.   Menepati janjinya bila ia berjanji,
6.   Sabar dalam kesempitan, penderitaan dan dalam peperangan.
Mereka itula orang yang benar (imannya); dan mereka itulah orang-orang yang bertaqwa
QS3:92; Kebajikan itu baru disebut kebajikan kalau sudah meng-infaq-kan harta yang dicintai
QS76:8-9;  Memberikan makanan yang baik/yang disukai kepada orang miskin dst., tanpa mengharapkan balasan (termasuk ucapan terima kasih)
QS2:267; Infaqkan harta yang baik-baik dari hasil usaha, jangan yang jelek-jelek
Anak istri tidak boleh menerima zakat, tapi istri boleh memberi zakat kepada suami
QS9:60; Zakat untuk siapa?
1.   Untuk orang-orang fakir (orang yang sangat sengsara hidupnya),
2.   Orang-orang miskin, orang yang tidak cukup penghidupannya dan dalam keadaan kekurangan
3.   Pengurus-pengurus zakat, Orang yang diberi tugas untuk mengumpulkan dan membagikan harta zakat.
4.   Para mu’allaf yang dibujuk hatinya, orang kafir yang ada harapan masuk Islam dan orang yang baru masuk Islam yang imannya masih lemah
5.   Memerdekakan budak, mencakup juga untuk melepaskan orang muslim yang ditawan oleh orang-orang kafir.
6.   Orang-orang yang berhutang untuk di jalan Allah. Untuk kepentingan yang bukan maksiat dan tidak sanggup membayarnya. Adapun orang yang berhutang untuk memelihara persatuan Islam dibayar hutangnya dengan zakat, walaupun ia mampu membayarnya
7.   Pada jalan Allah (sabilillah); yaitu untuk keperluan pertahanan Islam dan kaum muslimin. Di antara ahli tafsir ada yang berpendapat bahwa fie sabilillah itu mencakup juga kepentingan-kepentingan umum seperti mendirikan sekolah, rumah-rumah-sakit dan lain-lain
8.   Orang-orang yang sedang dalam perjalanan yang bukan naksiat yang mengalami kesengsaraan dalam perjalanannya Ini ketetapan yang diwajibkan Allah
Kutipan ayat Al Qur’an yang menegaskan firman Allah tentang Apa Berbuat Baik Itu?:
“Kebajikan itu bukanlah menghadapkan wajahmu ke arah timur dan barat, tetapi kebajikan itu ialah (kebajikan) orang yang beriman kepada Allah, hari Akhir, melaikat-malaikat, kitab-kitab, dan nabi-mnabi, dan memberikan harta yang dicintainya kepada kerabat, anak yatim, orang-orang miskin, orang-orang yang dalam perjalanan (musafir) yang memerlukan pertolongan, peminta-minta, dan (memerdekakan) hamba sahaya, yang melaksanakan sholat dan menunaikan zakat, orang-orang yang menepati janji apabila berjanji, dan orang yang sabar dalam kemelaratan, penderitaan, dan pada masa peperangan. Mereka itulah orang-orang yang benar (imannya) dan mereka itulah orang-orang yang bertaqwa” ~ QS (2) Al Baqarah : 177 ~
-----------------------------------------------------------------------------------------------------
“Kamu sekali-kali tidak sampai kepada kebajikan (yang sempurna), sebelum kamu menafkahkan sebagian harta yang kamu cintai. Dan apa saja yang kamu nafkahkan, maka sesungguhnya Allah mengetahui” ~ QS (3) Ali Imran : 92~
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------
“Dan mereka memberikan makanan yang disukainya kepada orang miskin, anak yatim dan orang yang ditawan. Sesungguhnya kami memberikan makanan kepadamu hanyalah untuk mengharapkan keridhoaan Allah, kami tidak nebghendaki balasan dari kamu dan tidak pula (ucapan) terima kasih” ~ QS (76) Al Insaan : 8-9 ~
----------------------------------------------------------------------------------------------------
“Wahai orang-orang yang beriman, nafkahkanlah (di jalan Allah) sebagian dari hasil usahamu yang baik-baik dan sebagian dari apa yang Kami keluarkan dari bumi untuk kamu. Dan janganlah kamu memilih yang buruk-buruk lalu kamu nafkahkan dari padanya, padahal kamu sendiri tidak mau mengambilnya melainkan dengan memicingkan mata terhadapnya. Dan ketahuliah, bahwa Allah Maha Kaya lagi Maha Terpuji” ~ QS (2) Al Baqarah : 267 ~
----------------------------------------------------------------------------------------------------
“Sesungguhnya zakat-zakat itu, hanyalah untuk orang-orang fakir, orang-orang miskin, pengurus-pengurus zakat, para mu’allaf yang dibujuk hatinya, untuk (memerdekakan) budak, orang-orang yang berhutang untuk jalan Allah dan orang-orang yang sedang dalam perjalanan, sebagai sesuatu ketetapan yang diwajibkan Allah; dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana 647) ~ QS (9) At Taubah : 60 ~

647) Yang berhak menerima zakat ialah
1. Orang Fakir: Orang yang amat sengsara hidupnya, tidak mempunyai harta dan tenaga untuk memenuhi penghidupannya
2. Orang miskin: Orang tidak cukup penghidupannya dan dalam keadaan kekurangan
3. Pengurus Zakat: orang diberi tugas untuk mengumpulkan dan membagikan harta zakat
4. Mu’allaf: orang kafir yang ada harapan masuk Islam dan orang yang baru masuk Islam yang imannya masih lemah.
5. Memerdekakan budak: mencakup juga untuk melepaskan orang muslim yang ditawan oleh orang-orang kafir
6. Orang yang berhutang: orang yang berhutang karena untuk kepentingan yang bukan maksiat dan tidak sanggup membayarnya. Adapun orang yang berhutang untuk memelihara persatuan umat Islam dibayar hutangnya dengan zakat, walaupun ia mampu membayarnya.
7. Pada jalan Allah (sabilillah): yaitu untuk keperluan pertahanan Islam dan kaum muslimin. Di antara ahli tafsir ada yang berpendapat bahwa fir sabilillah itu mencakup juga kepentingan-kepentingan umum seperti mendirikan sekolah, rumah-rumah sakit dll.
8. Orang yang sedang dalam perjalanan yang bukan maksiat mengalami kesengsaraan dalam perjalanannya

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Disarikan oleh H. R. Mimuk Bambang Irawan - Jakasampurna, Kamis, 13 Juli 2017 

No comments:

Post a Comment